Kamis, 29 Januari 2009
Hijau Putri pacific
Pernah lihat barisan pemain putri Pacific dalam balutan team shirt hijau ini? Kalau anda termasuk penggemar volley di Bekasi dan dua minggu terakhir ini selalu nongkrong di Arena permainan Hariyogi Cup di Aren Jaya, pasti sudah melihat betapa warna hijau tersebut menyegarkan penampilan putri Pacific. Desain spesial Team Shirt pacific tersebut dirancang melalui program grafis komputer. Maka tak heran, jikalau proses pembuatannya menjadi bentuk Team shirt, cukup memakan waktu, karena tingkat kesulitan yang ditawarkan design tersebut.
Pola lingkar tak penuh dan jiplakan gambar bola volly di dada, merupakan aksentuasi manis yang menghiasi penampilan team shirt tersebut, sehingga membedakannya dari team shirt team volley lainnya. Belum lagi jalinan huruf pacific yang melintang miring, menyambung sampai ke celana, perlahan tapi pasti cukup menjadi magnet penyedot perhatian.
Jadi bagaimana, apakah anda tertarik untuk memiliki team shirt volley pacific tersebut untuk anda pakai? Atau anda cukup puas menikmatinya saat dipakai para putri pacific ketika meliuk, menari bersimbah peluh di arena volley?
Jumat, 23 Januari 2009
Kami
Pacific Volley Ball team, sekarang sudah semakin banyak anggotanya. Siapa saja mereka? Tunggu posting kami selnjutnya. Disaat anggota senior mulai kehabisan tenaga karena ditekan usia, tunas-tunas muda Pacific mulai bermunculan. Apalagi sekarang ini, manajemen pacific sedang merintis berdirinya sekolah volley, yang pastinya bakal ampuh buat menyumbang deretan pemain volley andalan di masa depan. Simak profil Najum dengan alis tebalnya yang sudah mampu memikat para penontonnya. Si hitam manis ini, sekarang ini sudah memasuki tahapan dunia kerja, setelah lolos seleksi melalui jalur volley. Hmmm, bagaimana tuh ceritanya. Atau cerita si mungil Dinda, yang memulai ketertarikan pada volley ketika masih duduk di klas 5 SD. Rupanya, walaupun berasal dari keluarga olahragawan, si bungsu ini tidak begitu serta merta tertarik pada dunia bola volley. Simak cerita dinda tentang tuah poninya, yang bisa membuat jantung cowok-cowok di pinggir lapangan semakin berdegup kencang. Tunggu saja.
Langganan:
Postingan (Atom)